NDARBOY GENK MANGGUNG DI GEBYAR TAPAL BATAS
- oleh admingalur
- 14 September 2023 08:17:00
- 137 views

BROSOT - Rabu 13 September 2023, telah dilaksanakan panggung hiburan tapal batas yang diisi Ndarboy Genk, bertempat di Lapangan Kalurahan Brosot Galur, tepatnya di pedukuhan Klampok, kegiatan itu berlangsung mulai jam 20.00 WIB sampai sekitar jam 23.00 WIB.
"kegiatan ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi lintas batas kapanewon, khususnya kapanewon Lendah - Galur" demikian ujar Tukijan selaku ketua panitia, dan secara umum penyelenggaraan ini berjalan aman tertib lancar dan terkendali serta dapat menghibur masyarakat yang terasa haus hiburan akibat tidak adanya panggung hiburan terbuka sejenis ini setidaknya 2 (dua) tahun terakhir akibat merebaknya pandemi covid-19.
kegiatan ini bisa berjalan lancar tentu adanya kerjasama yang sinergis antara petugas kepolisian setempat, tim keamanan dari panitia dan partisipasi yang baik dari para hadirin.